Dia Adalah Penemu Kata "OMG"

OMG (dibaca: o-em-ji) telah menjadi salah satu istilah gaul yang banyak digunakan anak-anak muda sejak era 2000-an. Umumnya digunakan sebagai tanda heran, terkejut, atau kagum. Dalam bahasa Indonesia, istilah itu bisa diartikan “Ya Tuhan”, atau “Ya ampun”. Karena popularitasnya, situs Yahoo! Indonesia juga menjadikannya sebagai salah satu kanal berita selebritas dan hiburan—Yahoo! OMG.

Meski baru populer pada awal 2000-an, namun kata OMG sebenarnya telah ada sejak tahun 1917. Kata itu ditemukan dalam catatan yang dibuat seorang laksamana angkatan laut Inggris, bernama John Arbuthnot ‘Jacky’ Fisher. Dia berasal dari kesatuan 1st Baron Fisher di Kilverstone, dan telah berusia 75 tahun ketika menulis kata OMG (Oh, My God!).

Dalam catatan yang dimaksudkan untuk meminta kenaikan pangkat, John Arbuthnot Fisher menulis, “I hear that a new order of Knighthood is on the tapia—OMG—shower it on the Admiralty!”

Setelah catatan itu ditemukan, bukan maknanya yang kemudian menjadi terkenal, tapi potongan kata-kata OMG itulah yang menyebar. Jadi, bisa dibilang John Arbuthnot Fisher adalah penemu kata OMG.

14 komentar: